Pastikan Stok Migor Aman, Kapolsek Serteng Langsung Turun Lakukan Pengawasan

IMG-20220615-WA0037.jpg

SERUYAN – Polsek Seruyan Tengah, Polres Seruyan, Polda Kalteng terus meningkat dalam pengawasan ketersediaan dan harga minyak goreng di wilayah hukumnya.

Pengawasan tersebut langsung dipimpin oleh Kapolsek Seruyan Tengah, AKP GS Rahail SH pada Rabu (15/6//2022) pagi.

Menurut pria berpangkat tiga balok emas di pundak itu, upaya tersebut adalah tindak lanjut dari pimpinan agar ketersedian minyak goreng tetap aman dan tidak terjadi kenaikan harga.

“Sejauh ini untuk stok masih ada, namun ketersediaan belum stabil disebabkan kedatangan belum bisa dipastikan kapan datangnya,” tegasnya.

Sasaran mereka adalah sejumlah toko dan pasar yang ada di Kecamatan Seruyan Tengah dan Kecamatan Batu Ampar.

Kapolsek Seruyan Tengah, AKP GS Rahail SH mengatakan, tujuan dalam kegiatan tersebut untuk menjaga ketersediaan tetap aman dan kondusif.

“Untuk harga tidak terjadi kenaikan dan penurunan. Kita sampaikan juga kepada pedagang untuk tidak melakukan penimbunan karena melawan hukum,” terangnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

scroll to top