SERUYAN, Hujan yang akhir-akhir ini terjadi di beberapa wilayah di Kalimantan Tengah, menjadi perhatian sebagian masyarakat termasuk Polsek Seruyan Tengah, yang mana kali ini petugas Polsek Seruyan Tengah melakukan pengecekan debit air sungai seruyan polsek Seruyan Tengah
Kamis 23 Juni 2022.
Kapolres Seruyan, AKBP Gatot Istanto SIK melalui Kapolsek Seruyan Tengah AKP G.S.Rahail mengatakan, petugasnya kali ini melakukan monitoring sekaligus menyampaikan Himbauan antisipasi bencana alam seperti Banjir dan Tanah Longsor.
” Kita disini memberikan Himbauan agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan karena akan menghambat saluran air yg dapat mengakibatkan banjir, agar masyarakat saling bergotong royong dalam tanggap darurat bencana seperti banjir dan tanah longsor,” katanya.
Diharapkan masyarakat dapat memberikan informasi sekecil apa pun juga tentang bencana alam yg ada di sekitar masyarakat kepada Polsek Seruyan Tengah atau posko tanggap darurat bencana terdekat.
” Sampai dengan saat ini debit air sungai seruyan di Kec. Seruyan Tengah dan Kec. Batu Ampar Wilkum Polsek Seruyan Tengah mengalami penurunan, tidak tertutup kemungkinan debit air akan mengalami kenaikan kembali mengingat sampai saat ini curah hujan tidak bisa di frediksi,” pungkasnya.