Momen Yang Ditunggu Warga Di Papua, Ternyata Satgas Pamtas Yonif 711/Rks Berikan Ini

IMG-20221018-WA0006.jpg

Kehadiran Satgas TNI untuk memberikan manfaat dan mengatasi kesulitan masyarakat di daerah perbatasan RI-PNG. Hal ini kembali ditunjukkan oleh Pos Kaliasin Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Brigif 22/OM dengan pemberian Mimbar ke Gereja ST Michael Kibay, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, Papua, Senin (17/10/2022).

Hal tersebut disampaikan Danpos Kaliasin Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Letda Inf Fredy Atang dalam keterangannya.

Bahwa kegiatan pemberian mimbar ke Gereja ST Michael Kibay ini langsung dipimpin oleh Danpos Kaliasin Letda Inf Fredy Atang beserta 10 orang anggota.

Danpos mengungkapkan bahwa berinisiatif untuk memberikan mimbar ke Gereja dikarenakan sebelumnya beribadah disini masih menggunakan meja, sehingga demi kenyamanan dan keindahan untuk melaksanakan ibadah khususnya warga kampung Kibay Personel Satgas membuat mimbar agar Gereja terlihat Indah dan rapi.

”Tujuan kami dan anggota Pos Kaliasin disini berkomitmen untuk terus bermanfaat bagi masyarakat dalam mengatasi kesulitan masyarakat Papua khususnya dikampung Kibay perbatasan RI – PNG, ” ungkapnya.

”Dengan kami hadir untuk terus memberikan manfaat dan kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan antara Satgas dengan warga perbatasan.”

”Kegiatan ini berjalan lancar dan disambut meriah oleh Jemaat Gereja ST Kibay terlihat dari wajah mereka dikarenakan selama ini Gereja ini belum punya mimbar dan sekarang sudah punya mimbar sendiri, ” terang Letda Inf Fredy Atang.

Danpos berharap semoga dengan apa yang diberikan bisa bermanfaat dan digunakan khususnya untuk beribadah di Gereja dan menjadi sebuah pemberian yang tidak di lupakan sampai kapanpun.

Sementara itu, Ketua Jemaat Gereja ST Michael Kibay Bapak Julianus Kuntui (40), mewakili seluruh Jemaat mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan partisipasi Satgas Pamtas Yonif 711/Rks, khususnya Danpos anggota Pos Kaliasin yang telah menyumbangkan mimbar untuk Gereja.

“Satgas rela menyumbangkan mimbar ini, bahkan sering melaksanakan gotong-royong untuk memperindah Gereja kami, memang sebelum kami dan warga beribadah menggunakan meja dengan inisiatif Bapak TNI Pos Kaliasin kami sudah mempunyai mimbar sendiri dan sekarang Gereja ini tampak lebih indah dan rapi, ” ungkapnya.

“Semoga Tuhan Yang Maha Esa akan membalas kebaikan Bapak Satgas sekalian, kami sungguh bangga atas ketulusan dan pengabdiannya,” pungkas Julianus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

scroll to top