Semarakkan HUT Ke-77 RI, Pelajar Dan Satgas Pamtas Yonif 711/Rks Kompak Berlatih Baris Berbaris

IMG-20220814-WA0009.jpg

Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Brigif 22/OM Pos Kout melatih anak-anak SMP Negeri 5 Arso Paskibra, bertempat di lapangan Kampung Wonorejo, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom, Papua, Sabtu (13/08/2022).

Hal tersebut disampaikan Wadansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Mayor Inf Nofry Albert Pratasik dalam keterangannya.

Dansatgas Wadansatgas mengungkapkan dalam kegiatan tersebut personel Satgas pamtas terlibat sebagai pelatih Paskibra karena beberapa personel yang ditunjuk sebagai pelatih juga merupakan purna paskibraka.

“Dalam rangka persiapan perayaan hari ulang tahun Republik Indonesia Ke-77 di Kampung Wonorejo, Distrik Mannem, kita ikut berpartisipasi salam melatih anak-anak Paskibra. Dari personel kita juga ada yang merupakan purna Paskibraka di daerah mereka masing-masing, sehingga kita libatkan untuk menjadi pelatih mereka,” ujar Wadansatgas.

“Saya sudah berpesan kepada pelatih, untuk melatih dengan baik, penuh semangat. Semoga para siswa sukses dalam upacara HUT RI nantinya,” imbuhnya.

Sementara itu, dalam kegiatan personel Pos Kout Satgas Pamtas Yonif 711/Rks Praka Jumardi melatih secara langsung peraturan baris berbaris.

Disela melatih Paskibraka, Praka Jumardi menyampaikan bahwa latihan bertujuan untuk membentuk karakter para siswa-siswi agar lebih disiplin dan memupuk jiwa Nasionalisme, sekaligus untuk membina para pelajar agar dapat melaksanakan menjadi petugas saat Upacara HUT RI.

“Derap langkah yang tegas dan kompak akan sangat mempengaruhi jiwa dan semangat siswa-siswi SMP Negeri 5 Arso untuk melaksanakan latihan,” ungkap Jumardi.

“Kekompakan mereka tercermin dari sikap disiplin dalam melaksanakan baris berbaris dan membentuk formasi. Pelatihan ini tidaklah cukup hanya dengan belajar baris berbaris saja, karena tujuan pelatihan siswa-siswi adalah untuk menciptakan kader-kader terampil dan pintar serta mengenal bangsanya sehingga pada akhirnya terbentuklah generasi bangsa yang kuat baik secara fisik, mental, maupun pikiran, tambah Jumardi.

Antusias Anak-anak sangat tinggi dan bersemangat dalam mengikuti latihan, terlihat dari raut wajahnya dalam melaksanakan latihan.

Ibu Elisabeth Abar (45) selaku kepala Distrik Mannem menyampaikan terima kasih Wadansatgas Pamtas Yonif 711/Rks beserta anggota melatih Anak-anak SMP Negeri 5 Arso dalam rangka HUT Kemerdekaan.

“Semoga Bapak-bapak Satgas selalu sukses kedepannya,” singkatnya.

Anak-anak yang ikut dalam latihan, kompak mengatakan terima kasih karena dilatih oleh TNI.

“Terima kasih abang-abang tentara melatih kami, kami sangat senang dan semangat dilatih abang-abang tentara, ” terang Anak-anak dengan penuh gembira.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

scroll to top