PALANGKA RAYA-Tengah asik tertidur seorang warga di Jalan Manjuhan dikejutkan masuknya seekor ular berjenis hanjaliwan masuk kedalam kamar tidur diketahui ular tersebut masuk melewati pentilasi di atas jendela yang mana tidak di lapisi jaring nyamuk saat anak pemilik rumah sedang tidur.
Kepala Seksi Pengendali Operasi dan Komunikasi Penyelamatan Bidang Penyelamatan Sucipto mengatakan, bahwa saat ular masuk yang di perkirakan masuk lewat pentilasi udara di atas jendela rumah kamar tidur, hal tersebut tidak diketahui oleh pemilik rumah yang mana saat itu pelapor sedang tiduran karena tidak ada kegiatan kampus.
“Namun tidak beberapa lama membuat kaget pemilik rumah yang mana seperti ada sesuatu aneh di sudut dinding kamar tidur nya di saat pandangan terbangun dari tidurnya, secara jelas ada seekor ular berwarna hitam yaitu ular tedung atau tadung atau hanjaliwan mungkin saja ular itu sudah menjalar kemana mana di area kamarnya di saat pelapor sedang tidur,”ucapnya, Rabu
(16/8/2023).
Atas kejadian itu pelapor langsung saja melapor ke pihak Team Rescue Damkar dan memohon agar dapat di bantu mengevakuasi ular hanjaliwan yang masuk ke dalam kamarnya berwarna hitam melalui Call Center 112
“Mendapat laporan itu Team Rescue Damkar segera berangkat menuju lokasi, setibanya di lokasi Team Rescue Damkar langsung disambut oleh pelapor dan di bawa ke tempat kamar yang ada ular hanjaliwanya, Team Rescue Damkar langsung melakukan pencarian dan dalam waktu 30 menit ular hanjaliwan dapat di temukan di balik tilam yang mepet arah ke dinding dekat jendela yang tertutup, setelah dapat di evakuasi ular langsung saat itu juga dibawa ke jalan Cilik Riwut yang jauh dari pemukiman penduduk untuk di lepas liarkan agar dapat hidup ke alam bebas sesuai dengan kehidupan aslinya,”ungkapnya.